Social Icons

.

Pages

Sabtu, 05 April 2014

Awas!! Wajah Baru Sihir di Sekitar Kita

Segera miliki koleksi majalah Al-AKHBAR edisi terbaru. Infaq Rp. 7.500,- (via SMS; 085606519111).

Pembaca yang dirahmati Allah,
Puji syukur atas rahmat Allah SWT, marilah senantiasa kita gemakan dalam setiap hembusan langkah kita. Selalu menyadari bahwa keberadaan kita di dunia ini, hanyalah sebuah rangkain kehidupan yang akan bermuara kelak di akhirat. Tentu saja pilihannya tergantung dari apa yang kita lakukan saat ini. Islam telah secara detail memberikan referensi dan informasi super akurat dari pencipta dan pemilik alam ini, Allah SWT.

Sahabat yang berbahagia,
              Maka dari itu, sebagai muslim, tentu saja harus berpegang teguh pada ketentuan dan ketetapan Allah yang sebagaimana termaktub dalam Al-Quran. Nah, edisi kali ini, Al-Akhbar mengangkat kajian utama yang bertajuk “Betapa Mulianya Generasi Qur’ani”. Melalui kajian ini, kita akan bersama melihat kembali bagaimanakah hukum mempelajari dan mengamalkan Al-Quran. Serta apakah larangan-larangan di keduanya.
              Sesungguhnya orang-orang yang selalu membaca kitab Allah dan mendirikan shalat dan menafkahkan sebagian dari rezeki yang kami anugerahkan kepada mereka dengan diam-diam dan terang-terangan, mereka itu mengharapkan perniagaan yang tidak akan merugi, agar Allah menyempurnakan kepada mereka pahala mereka dan menambah kepada mereka pahala mereka dan menambah kepada mereka dari karunia-Nya. Sesungguhnya Allah maha Pengampun lagi maha Mensyukuri (QS. Al-Fathir: 29-30). Sebaik-baik kamu adalah yang mempelajari dan mengajarkan Al-Qur’an (HR. Al-Bukhari 4739, at-Tarmidji 2908, Abu Daud 1452, Ibnu Majah 211, Ahmad 1/69, dan ad-Darimi 3338)
              Semoga saja melalui kajian utama edisi ini, kita akan semakin lebih mencintai Al-Qur’an. Menjadi generasi yang selalu berpegang teguh, dengan mempelajari dan mentadaburi kitab allah SWT. Jazakumullah..

Berikut bahasan di edisi ini (95):

#Akhbar Kajian Utama
Betapa Mulianya Generasi Qur'an

#Akhbar Akidah
Awas!! Wajah Baru Sihir di Sekitar Kita

#Akhbar Akhlak
Milikilah Kepekaan

#Akhbar Manhaj
Jangan Putus Silaturahim

#Akhbar Tazkiyatun Nufus
Keimanan Perhiasan Terindah Seorang Hamba

#Akhbar Nasihat
Ujub Yang Paling Bahaya

#Akhbar Shiroh
Al-Imam Al-Hafizh Ibnu Katsir Rahimahullah

#Akhbar Psikologi
Komunikasi Yang Berseri

#Akhbar Opini
Sudah Berdampak Positifkah Ibadah Haji Kita?

 
Blogger Templates